Minggu, 15 Januari 2012

Pelapisan Sosial dan Kesamaan Derajat





Pelapisan Sosial dan Kesamaan Derajat





Pelapisan sosial atau stratifikasi sosial (social stratification) adalah pembedaan atau pengelompokan para anggota masyarakat secara vertikal (bertingkat).
Ukuran atau kriteria yang menonjol atau dominan sebagai dasar pembentukan pelapisan sosial adalah sebagai berikut :
Ukuran kekayaan

Ukuran kekuasaan dan wewenang

Ukuran kehormatan

Ukuran pendidikan

 

 

Terjadinya pelapisan social terbagi menjadi 2:

Ø  Terjadi dengan sendirinya
Proses ini berjalan sesuai dengan pertumbuhan masyarakat itu sendiri. Adapun orang-orang yang menduduki lapisan tertentu dibentuk bukan berdasarkan atas kesengajaan yang disusun sebelumnya oleh masyarakat itu, tetapi berjalan secara alamiah dengan sendirinya. Pengakuan-pengakuan terhadap kekuasaan dan wewenang tumbuh dengan sendirinya. Oleh karena itu sifatnya yang tanpa disengaja inilah maka bentuk lapisan dan dasar daripada pelapisan itu bervariasi menurut tempat, waktu dan kebudayaan masyarakat dimana sistem itu berlaku.
Ø  Terjadi dengan sengaja
Sistem pelapisan yang disusun dengan sengaja ditujukan untuk mengejar tujuan bersama. Dalam sistem pelapisan ini ditentukan secara jelas dan tegas adanya wewenang dan kekuasaan yang diberikan kepada seseorang

 

 

       Menurut saya, dampak positif pelapisan social :

1.    Saling menghargai antara umat bergama , tidak terpengaruhi oleh perbedaan atas dasar bangsa, ras, agama atau kelamin, karena itu bersifat asasi serta universal.
2.      Orang-orang akan berusaha untuk berprestasi
3.      Adanya perubahan sosial masyarakat ke arah yang lebih baik
4. Terciptanya kerjasama yang menguntungkan satu sama lainnya (terjadinya simbiosis mutualisme)
5.    Bila sesorang mengerti mengenai perbedaan yang ada, buatlah rasa aman nyaman dan mengangkat si miskin untuk hidup yang lebih baik.





Pendapat saya dampak negatif pelapisan social yaitu :
         1.      Kurangnya sikap saling menghargai antar manusia
         2.      Timbulnya kecemburuan social antar masyarakat
         3.      Terjadinya jurang pemisah antara si kaya dengan si miskin
4.      Timbulnya pengelompokkan masyarakat 
5. Orang miskin cenderung semakin terpuruk bila tidak ada     usaha/komunikasi yang baik dengan si kaya.
6.       Kualitas hidup dan kualitas pendidikan orang miskin semakin tertinggal  dan terpuruk
         7.      Keadilan semakin sulit dan mahal didapatkan si miskin
         8.      Tingkat kriminalitas semakin tinggi terutama pada kalangan bawah
         9.      Otomatis keamanan lingkungan semakin sulit dikendalikan
        10.   Pengembangan IPTEK di kalangan bawah semakin sulit dan tidak merata.





        Menurut saya untuk menghindari kecenderungan timbulnya pelapisan masyarakat tersebut yaitu dengan cara kembali kepada diri pribadi kita sendiri atau dari lapisan masyarakat nya , tidak membeda-bedakan lapisan masyarakat kalangan atas dengan masyarakat kalangan bawah , serta saling menghormati dan menghargai antar masyarakat. Tidak memandang derajat yang lebih tinggi , karena pada hakikat nya semua manusia sama di mata Allah SWT .









               https://id.wikipedia.org/wiki/Stratifikasi_sosial


















Tidak ada komentar:

Posting Komentar